Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Stiker Whatsapp Menggunakan Foto Sendiri

Cara Membuat Stiker Whatsapp Pakai Foto Sendiri - Baru-baru ini whatsapp telah merilis sebuah fitur baru, yaitu fitur stiker. Fitur stiker yang ada di whatsapp ini ternyata sangat berbeda dengan fitur stiker di flatform lain. Di whatsapp, kita bisa membuat dan mendesain stiker menggunakan foto kita sendiri sesuai keinginan atau biasa disebut dengan stiker kustom.


(contoh stiker buatan sendiri)
Tentunya, fitur stiker whatsapp ini baru akan tersedia jika kita sudah mengupdate aplikasi whatsapp kita ke versi terbaru. Oleh karena itu silahkan update terlebih dahulu aplikasi whatsapp nya.

Oke, sebelum masuk ke langkah-langkah pembuatan stiker whatsapp, berikut adalah beberapa hal yang perlu sobat persiapkan.

  1. Foto yang akan dijadikan stiker (minimal 3 foto).
  2. Aplikasi penghapus background (background eraser). Download di playstore
  3. Aplikasi Personal Stickers for Whatsapp. Download di playstore
  4. Whatsapp versi terbaru.
Jika keempat hal di atas sudah sobat siapkan, silahkan simak langkah-langkah membuat stiker whatsapp dengan foto sendiri berikut ini.

Cara Membuat Stiker Whatsapp Menggunakan Foto Sendiri

  1. Pertama, buka aplikasi penghapus background/background eraser.
  2. Kemudian klik load a photo.
  3. Silahkan pilih foto yang akan dihapus background nya untuk dijadikan stiker.
  4. Gunakan tools magic supaya lebih mudah dalam proses penghapusan background nya.
  5. Jika background sudah selesai dihapus, klik done.
  6. Jangan lupa pilih tingkat kehalusan stikernya dengan memilih angka 1-5 pada tulisan smooth. Terakhir klik Save dan Finish.
  7. Lakukan langkah 1-6 ke foto yang lainnya (minimal 3 foto).
  8. Selanjutnya buka aplikasi Personal Stickers for Whatsapp.
  9. Setelah itu, akan secara otomatis terdapat foto yang tadi kita hapus background nya. Langsung klik Add saja.
  10. Silahkan tunggu proses pengirimannya sampai selesai.
  11. Jika sudah, buka aplikasi whatsapp dan chat ke seseorang.
  12. Klik icon Emoji/emoticon.
  13. Pilih sticker.
  14. Dan taraa, sticker yang tadi dibuat pun telah muncul dan dapat kita kirimkan ke teman kita.
  15. Selesai!
Nah, kurang lebih seperti itulah langkah-langkah untuk membuat stiker whatsapp dengan menggunakan foto kita sendiri. Sedikit tips dari saya, Gunakanlah foto yang berlatar belakang hijau atau putih (jangan hitam), agar nantinya proses penghapusan background nya menjadi lebih mudah dan tidak gagal. 

Oke mungkin cukup sekian untuk artikel kali ini. Semoga Bermanfaat :)
Taufiq
Taufiq Life is Journey :)

Post a Comment for "Cara Membuat Stiker Whatsapp Menggunakan Foto Sendiri"